HARIANSINARPAGI.COM | Tangerang – Sebuah kasus pencurian yang cukup berani terjadi di sebuah rumah warga di kampung Nagrog, Rt. 02/12, Desa Curug Wetan, Kecamatan Curug, Kabupaten Tangerang. Senin. (10/03/2025).
Korban, yang tidak ingin disebutkan namanya, melaporkan bahwa pencurian terjadi saat ia pergi mengantar anaknya ke pesantren dan kembali sekitar pukul 12:30.
Menurut korban, saat ia tiba di rumah, ia menemukan pintu gerbang terbuka, tetapi pintu rumah masih terkunci. Setelah memasuki rumah, korban menemukan bahwa pencuri telah membobol pintu belakang, mengacak-acak semua kamar, dan keluar melalui pintu ruang tamu.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
“Pencuri tersebut sangat berani dan tidak memiliki rasa takut sama sekali. Mereka membobol pintu belakang dan mengacak-acak semua kamar, setelah saya cek perhiasan Emas, Uang Tunai,dan motor saya hilang, berikut kuncinya, kebetulan kunci motor tersebut nyatu sama kunci pagar, jadi mereka leluasa membawa kabur hasil curianya. ” Ucap korban kepada awak media. Selasa. (11/03/2025).

Korban juga menyatakan bahwa kerugian yang dialaminya mencapai Rp 86 juta.
“Saya sangat kehilangan karena barang-barang yang hilang tersebut memiliki nilai yang sangat tinggi, ya kalo di hitung – hitung sekitar 86 jutaan lah. ” kata korban.Tambahnya.
Polisi telah menerima laporan korban dan akan menyelidiki kasus ini lebih lanjut.
“Ya, kami dari Kepolisian Polsek Curug Polres Tangerang Selatan, telah menerima laporan dari korban dan kami langsung mendatangi Tempat Kejadian Perkara (TKP), untuk mencari petunjuk. Ucap Kanit Reskrim Akp. Wendi Afrianto, S. KOM, MA.
Kasus pencurian ini telah membuat warga di sekitar rumah korban merasa tidak aman. “Kami sangat khawatir karena kasus pencurian ini terjadi di dekat rumah kami, ” kata salah satu warga yang tidak mau di sebutkan namanya.
“Mudah – mudahan pihak kepolisian, khususnya Polsek Curug, dapat segera mengungkap dan pelakunya segera tertangkap.” Pungkas warga kepada awak media.
Polisi berharap bahwa masyarakat dapat membantu dalam menyelidiki kasus ini dengan memberikan informasi yang relevan.
“Kami berharap bahwa masyarakat dapat membantu kami mengungkap dan menemukan pelakunya,” Kanit Reskrim, Tutupnya.
Penulis : Oling / Red
Editor : Redaktur