Calon Walikota Tangerang Sachrudin Siap Deklarasi Akhir Juli

Selasa, 9 Juli 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Calon Walikota Tangerang Sachrudin. (ist)

Calon Walikota Tangerang Sachrudin. (ist)

HARIANSINARPAGI.COM, Tangerang | H. Sachrudin, calon Walikota Tangerang, mengumumkan bahwa deklarasi pencalonannya bersama dengan calon Wakil Walikota akan dilaksanakan pada akhir Juli 2024. Pengumuman ini disampaikan dalam sebuah percakapan santai dengan para wartawan di kediamannya di Jalan Irigasi Sipon, Kecamatan Cipondoh, Kota Tangerang, pada hari Senin (8/7/2024).

Saat ini, Sachrudin yang juga menjabat sebagai Ketua DPD Partai Golkar Kota Tangerang belum mengumumkan siapa yang akan mendampinginya sebagai calon Wakil Walikota. Namun, ia mengungkapkan bahwa proses komunikasi intens telah dilakukan bersama dengan beberapa partai koalisi.

Baca juga:  Pro Liga 2024, Jakarta BIN Ukir Sejarah Setelah Bungkam Jakarta Electic PLN

“Paling lambat akhir Juli kita akan deklarasi Calon Walikota dan Wakil Walikota. Prosesnya sedang berjalan, termasuk pembentukan tim pemenangan dan sosialisasi kepada masyarakat,” kata Sachrudin.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Mengenai koalisi partai, Sachrudin menyatakan bahwa kemungkinan besar akan berkoalisi dengan PDI Perjuangan, Partai Demokrat, atau partai lain yang sejalan dengan visi misinya. Adapun kriteria untuk calon Wakil Walikota, Sachrudin menekankan pentingnya kesamaan visi dan misi untuk membangun dan mensejahterakan Kota Tangerang.

Baca juga:  Soal Revitalisasi Pasar Anyar, Pengamat Kebijakan Publik Bilang Pemkot Tangerang Harus Berkorban

“Kami sedang mencari figur yang tepat, tidak hanya dari kalangan muda, tapi dari berbagai latar belakang yang memiliki visi yang sama untuk kemajuan Kota Tangerang,” tambahnya.

Selain itu, Sachrudin juga menyoroti pentingnya sinergi dengan pemerintah pusat serta menghormati struktur kepemimpinan yang lebih tinggi dalam partai.

Baca juga:  Wartawan dan Aktivis Geruduk Kantor Walikota Tangsel, Desak Proses Hukum Oknum Satpol PP Pengancam Jurnalis

Di akhir perbincangan, Sachrudin mengajak semua lapisan masyarakat, termasuk media, untuk berpartisipasi dalam pembangunan Kota Tangerang. “Kami membutuhkan dukungan semua pihak, termasuk media, untuk meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya memanfaatkan fasilitas pemerintah seperti pendidikan dan kesehatan untuk kesejahteraan bersama,” pungkasnya.

Sachrudin, yang juga mantan Wakil Walikota Tangerang untuk dua periode, berharap deklarasi yang akan datang dapat menjadi momentum baru untuk kemajuan dan kesejahteraan masyarakat Kota Tangerang.

Penulis : Angga

Editor : Redaksi

Berita Terkait

Bangunan RKB SDN Kelapa Dua IV Diduga Nyaris Roboh, Dinas Pendidikan Kabupaten Tangerang Terkesan Bungkam
Oknum Prajurit TNI Nekat Kunjungi Tempat Hiburan Malam Pakai Jaket Kesatuan, Langgar Kode Etik!
Warga Tangerang Laporkan Uji Coba Insenerator Dekat Pemukiman ke DPRD
Kasih Kue Ulang Tahun untuk Eks Gubernur NTB Zulkieflimansyah, Vendor MXGP Tagih Utang
Wakil Ketua DPRD Kota Tangerang Apresiasi Pameran Foto Mahasiswa UNIS: Soroti Kemiskinan dan Pengelolaan Sampah
Lebih dari 1.300 Siswa SMKN 12 Kabupaten Tangerang Ramaikan Hardiknas dengan Parade dan Lomba Seru!
Langkah Besar SMKN 12 Kabupaten Tangerang: Terpilih di Program 1000 Siswa SMK Sales Naik Kelas Kemendikbud
Serang Menuju TPS Lagi: Pemilihan Ulang Jadi Koreksi Demokrasi
Berita ini 218 kali dibaca

Berita Terkait

Senin, 16 Juni 2025 - 21:49

Bangunan RKB SDN Kelapa Dua IV Diduga Nyaris Roboh, Dinas Pendidikan Kabupaten Tangerang Terkesan Bungkam

Kamis, 12 Juni 2025 - 06:26

Oknum Prajurit TNI Nekat Kunjungi Tempat Hiburan Malam Pakai Jaket Kesatuan, Langgar Kode Etik!

Selasa, 3 Juni 2025 - 17:08

Warga Tangerang Laporkan Uji Coba Insenerator Dekat Pemukiman ke DPRD

Senin, 19 Mei 2025 - 11:36

Kasih Kue Ulang Tahun untuk Eks Gubernur NTB Zulkieflimansyah, Vendor MXGP Tagih Utang

Minggu, 11 Mei 2025 - 03:11

Wakil Ketua DPRD Kota Tangerang Apresiasi Pameran Foto Mahasiswa UNIS: Soroti Kemiskinan dan Pengelolaan Sampah

Berita Terbaru